Dalam Rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari, Polres Waropen Telah Melaksanakan Berbagai Kegiatan Mulia

Papua – Ketua bhayangkari Chabang Waropen, Ibu Ken IIP Syarif Hidayat telah melaksanakan jalannya kegiatan pemberian paket sembako, paket stanting, paket peralatan sekolah serta sarana perlengkapan ibadah dalam rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke 72 di kab. Waropen, Jumat (20/09).

Giat tersebut dipimpin langsung oleh Ketua bhayangkari Cabang Waropen, dan didampingi 17 orang pengurus Bhayangkari. 

“Semoga dengan kegiatan pemberian paket sembako ini, masyarakat Kabupaten Waropen dapat terbantu, dan jangan diliat dari besar kecilnya, tetapi lihatlah dari dampak positif apa yang akan diberikan dalam kegunannya sehari-hari,” ucap Ketua bhayangkari Cabang Waropen.

Adapun giat tersebut merupakan bentuk kepedulian sosial dan dukungan terhadap kesejahteraan masyarakat oleh pengurus Bhayangkari Cabang Waropen dalam rangka HKGB Ke 72 Di Kabupaten Waropen.

Dan tentunya giat tersebut sangat bermanfaat dan di sambut baik oleh masyarakat, terutama pada keluarga penerima sembako tersebut, sehingga meningkatkan citra Kepolisian terkhusus Polres Waropen.(*)